Hai sobat blogger kembali lagi bersama saya
IHSAN IRMANSAH. Kali ini saya akan meshare tentang KM(Keluarga Mahasiswa) khususnya KM
STMIK AKAKOM yaitu, HMJ Teknik Informatika . Nah tidak panjang lebar lagi mari kita lihat bersama-sama.
Teknik Informatika sebagai salah satu jurusan di STMIK AKAKOM Yogyakarta yang berkonsentrasi dalam bidang teknologi informasi dituntut untuk mampu mengikuti dan mampu mengembangkan trend di bidang tersebut. Untuk merealisasikan visi dan misi maka diperlukan suatu wadah yang merupakan bentuk kristalisasi kesamaan dasar pemikiran dan aspirasi mahasiswa khususnya jurusan Teknik Informatika, yakni Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika.
Dengan dibentuknya Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika diharapkan menjadi modal untuk menentukan sasaran dibidang teknologi informasi dan menjadi bekal untuk bersaing di dunia kerja sehingga dapat memenuhi tuntutan zaman di bidang teknologi informasi.
Dalam berusaha mewujudkan visi, misi, fungsi serta tujuannya Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika memiliki 3 divisi yang memiliki tugas dan tanggung jawab yang berbeda, pengen tahu ? ini dia:
1. Internal Division HMJ TI STMIK AKAKOM Yogyakarta bertugas untuk menangani masalah keanggotaan dan menjalankan hubungan di dalam kampus STMIK AKAKOM Yogyakarta.
2. Skill Development Division HMJ TI STMIK AKAKOM Yogyakarta bertugas untuk mengembangkan keahlian dan ketrampilan baik yang bersifat ilmiah maupun non ilmiah.
3. Networking Division HMJ TI STMIK AKAKOM Yogyakarta bertugas menjalin kerjasama dan menjadi penghubung HMJ TI STMIK AKAKOM Yogyakarta dengan pihak di luar STMIK AKAKOM Yogyakarta.
Itu dia sekilas KM
STMIK AKAKOM (HMJ TI) kalau pengen lebih tahu tentang HMJ TI
klik disini .thanks udah reading.... :-D